Raker KONI Riau 2024 Akan Dilaksanakan Setelah Rakernas KONI Pusat

Raker KONI Riau 2024 Akan Dilaksanakan Setelah Rakernas KONI Pusat

PEKANBARU - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Riau, belum menjadwalkan Rapat Kerja (Raker) tahun 2024. Pasalnya, Pengurus KONI Riau masih menunggu jadwal pelaksanaan Raker KONI Pusat.

Wakil Ketua III KONI Riau, Khairul Fahmi mengatakan, bahwa untuk pelaksanaan Raker belum dibahas. Ia menyebut, pelaksanaan Raker KONI Riau akan dilakukan setelah Raker KONI Pusat.

"Jadi untuk raker KONI Riau, kita belum jadwalkan. Karena kita kan menunggu raker KONI Pusat dulu," ujar Fahmi, Sabtu (30/3/2024).

Dikatakannya, untuk pelaksanaan Raker KONI Pusat belum diketahui kapan dijadwalkan. Namun dirinya menyebut, bahwa Raker KONI Pusat akan diwacanakan pada bulan April.

"Kalau jadwal rakernas KONI Pusat, kita belum tahu pasti. Tapi kemarin dengar kabar bulan April, nggak tahu kapan. Tapi yang pastinya setelah lebaran ini," ungkapnya.

Sementara untuk Raker KONI Riau kata Fahmi, akan dijadwalkan setelah Rakernas KONI Pusat.

Menurutnya, hasil Rakernas KONI Pusat nanti akan menjadi bahan Raker KONI di daerah. Sehingga program yang disusun KONI Pusat, juga manjadi acuan bagi KONI daerah.

"Karena gini, raker kita di daerah itu mengacu pada hasil rakernas KONI pusat," pungkasnya.

Berita Lainnya

Kecewa Kepemimpinan Wasit, PSPS Riau Layangkan Protes Resmi ke Komite Wasit PSSI

PEKANBARU - Manajemen PSPS Riau mengaku kecewa dengan kepemimpinan wasit pada laga PSPS Riau melawan tuan rumah Semen Padang FC di Stadion H. Agus Sal.

Dua Personel Brimob Polda Riau Terbaik di Kejuaraan Open Karate Piala Dandim 0320 Dumai

PEKANBARU - Personel Satuan Brimob Polda Riau kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang olahraga. Kali ini, dua personel berhasil meraih juara pad.