Kempo Riau Terbanyak Loloskan Atlet ke PON Aceh-Sumut

Kempo Riau Terbanyak Loloskan Atlet ke PON Aceh-Sumut
Kabid Binpres KONI Riau Amrisal Amir

PEKANBARU - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Riau telah merincikan ratusan atlet yang lolos PON XXI di Aceh-Sumut. Dari puluhan cabor yang telah mengikuti seleksi Pra PON maupun Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera, cabor Kempo paling banyak meloloskan atlet.

Kempo yang mengikuti Pra PON meloloskan 14 atlet. Dari 14 atlet itu satu di antaranya berhasil meraih medali emas dan 13 atlet lainnya dan dinyatakan lolos PON.

Kabid Binpres KONI Riau Amrisal Amir mengatakan, sementara ini sudah ada 394 atlet Riau yang lolos PON. Dari sekian banyak cabor, Kempo salah satu cabor yang terbanyak meloloskan atletnya selain cabor beregu seperti sepakbola.

"Paling banyak meloloskan atlet itu Kempo 14 atlet. Kemudian ada Angkat Berat 13 atlet," ujar Amrisal, Senin (12/12/2023).

Berikut daftar cabor yang telah meraih medali dan meloloskan atlet pada babak kualifikasi PON, dan Porwil Sumatera. Cabor Ski Air peraih medali perunggu 3 orang, lolos PON 11, Pentaque raih 1 medali emas, lolos PON 4 orang, Aeromodeling lolos 2 orang tidak ada medali, Angkat Besi raih 2 medali perak lolos 5 orang, Bowling lolos 4 orang tidak ada medali, Balap Motor lolos 3 orang tidak ada medali.

Kemudian Cabor Golf lolos 3 orang tidak ada medali, Selam raih 1 emas dan 2 perunggu lolos 4 orang, Qurash raih 1 perunggu lolos 4 orang, binaraga raih 1 medali perunggu, lolos 1 orang, Sepatu Roda raih 3 emas, 5 perak dan 2 perunggu, lolos 4 orang, Tenis Meja lolos 4 orang tidak ada meraih medali, Tenis Lapangan lolos 4 orang tidak ada raih medali.

Selanjutnya Bulutangkis raih 1 perunggu, lolos 3 orang, Kempo raih 1 emas lolos 14 orang, Muaythai raih 1 emas 2 perunggu lolos 4 orang, Anggar raih 3 emas, 1 perak dan 5 perunggu loloskan 24 orang, Dance Sport lolos 6 orang tidak ada medali, Layar raih 1 perak dan 1 perunggu lolos 2 orang, Terjun Payung raih 1 perunggu lolos 5 orang, Tarung Derajat raih 1 perunggu lolos 4 orang.

Pencak Silat raih 1 perak dan 3 perunggu lolos 6 oranf, Para Motor raih 1 emas lolos 5 orang, Angkat Berat raih 2 emas, 4 perak dan 2 perunggu lolos 13 orang, billiar lolos 5 orang tidak ada medali, Kick Boxing lolos 6 orang tidak ada medali, Jiu Jitsu lolos 2 orang tidak ada medali, sambo raih 1 perunggu lolos 6 orang, Gulat raih 1 perunggu lolos 1 orang, Panjat tebing lolos 3 orang tidak ada medali.

Taekwondo raih 1 perunggu lolos 6 orang, Atletik raih 3 emas 5 perak dan 9 perunggu, lolos 5 orang, Bola tangan raih 1 medali emas, Barongsai raih 5 emas 4 perunggu. E-Sport lolos 5 orang tidak ada medali, Renang raih 23 emas 5 perak dan 9 perunggu, lolos PON 5 orang. Sepakbola Putra lolos PON, dan Futsal Putri lolos PON.

Menembak lolos PON 10 orang, Berkuda Pacuan raih 1 perunggu lolos 2 orang, Judo lolos 6 orang tidak ada medali, Senam Artistik Aerobik raih 3 emas 4 perak dan 3 perunggu, lolos PON 10 orang, dan Tinju raih 4 perak dan 6 perunggu, lolos PON 8 orang.(mat)

Berita Lainnya

Koni Riau Optimis Porprov Mendatang Berjalan Sukses

PEKANBARU - Komite olahraga nasional indonesia (koni) riau optimis pelaksnaan porpov yang akan datang dapat berjalan dengan sukses, karena hasil evalu.

Pj Wako Pekanbaru Minta Atlet Tak Pindah ke Daerah Lain

PEKANBARU - Dalam meningkat prestasi olahraga di Kota Pekanbaru, Penjabat (Pj) Walikota Muflihun, meminta agar atlet-atlet Pekanbaru tidak lagi mutasi.